Tuberkulosis
Metode
Pengisian kuesioner risiko tuberkulosis pada aplikasi SSM oleh orang tua sebelum datang ke FKTP diikuti uji kulit tuberkulin di FKTP bagi yang berisiko.
SDM Kesehatan
Dokter/ Bidan/ Perawat
Bahan Medis Habis Pakai (BMHP)
Tuberkulin vial (mantoux)
Perhitungan
- Prevalensi Penyakit Tuberkulosis pada balita dan anak prasekolah
- sasaran balita dan anak prasekolah.
Tindak lanjut
Bukan Terduga TB/Tidak terdapat tanda, gejala dan kontak erat TB
Edukasi pola hidup sehat dan pencegahan TB
Terduga TB/Ada gejala & tanda TB
Diagnosis ditegakkan dengan sistem skoring salah satu parameter adalah tes tuberkulin
- Investigasi kontak di keluarga
- Pemantauan status gizi anak
- Pemeriksaan dilanjutkan di ruang infeksius
Tidak ada gejala namun terdapat kontak erat/serumah atau faktor risiko lainnya
- Pemberian Terapi Pencegahan Tuberkulosis (TPT)
- Investigasi Kontak